You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
blok f balaikota
.
photo Agus Hermawan - Beritajakarta.id

Genangan di Blok F Balaikota Surut

Hujan dengan intensitas sedang hingga lebat terus mengguyur wilayah ibu kota sejak Minggu (8/2) malam hingga Senin (9/2) siang ini. Akibatnya, sejumlah ruas jalan maupun pemukiman di Jakarta pun tergenang. Tak terkecuali, kantor Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama di Balaikota, Jl Medan Merdeka Selatan juga sempat tergenang. Namun, hingga menjelang siang ini, genangan di Balaikota sudah berangsur-angsur surut.

sekitar pukul 01.00 genangan setinggi 5-10 cm sempat menggenangi Blok F Balaikota. Tapi sejak pukul 03.23 banjir mulai surut dan sekarang sudah betul-betul surut

Berdasarkan data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta menyebutkan, genangan di Jl Kebon Sirih sudah terjadi sejak Minggu (8/2) dini hari. Air sempat menggenangi areal gedung DPRD DKI dan Balaikota yang berada dalam satu kawasan. Genangan di Balaikota merendam gedung Blok F yang terdapat ruang kerja kehumasan Dinas Komunikasi Informatika dan Kehumasan (Kominfomas) DKI Jakarta serta Biro KDH dan KLN Pemprov DKI Jakarta. Tinggi genangan yang merendam gedung Blok F Balaikota setinggi 5-10 cm.

"Betul, sekitar pukul 01.00 genangan setinggi 5-10 cm sempat menggenangi Blok F Balaikota. Tapi sejak pukul 03.23 banjir mulai surut dan sekarang sudah betul-betul surut," ujar Denny, petugas BPBD DKI Jakarta, Senin (9/2).

Dikatakan Denny, saat terjadi genangan, pihaknya langsung menghubungi Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan DKI Jakarta. Alhasil, dua unit mobil damkar dikerahkan untuk menyedot genangan yang ada.

"Ternya ada sampah kardus yang menyumbat salurah. Sampah-sampah kardus ini masuk ke dalam saluran ditambah intensitas hujan yang lebat hingga membuat saluran tersumbat," katanya. 

Menurutnya, sampah-sampah kardus itu berasal dari pembungkus material bangunan. Karena saat ini, Pemprov DKI sedang melakukan renovasi gedung Blok F.

Salah satu staf Dinas Kominfomas DKI, Dhini mengatakan, saat ini para pegawai sedang membersihkan sisa genangan. Aliran listrik di blok F juga dipadamkan, lantaran ada beberapa aliran listrik yang letaknya di bagian bawah. "Mesin absen juga mati, jadi pakai absen manual," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2105 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1256 personTiyo Surya Sakti
  3. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1207 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1064 personDessy Suciati
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye972 personDessy Suciati